Foto Bersama Tim Asesor BAN-PT, Pimpinan, Dosen dan Staf STIE Lamappapoleonro
Program Studi Manajemen S1 Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Lamappapoleonro berhasil meraih Akreditasi "B". Akreditasi ini berlaku sejak 14 Desember 2014 hingga lima tahun ke depan pada 14 Desember 2019. "Alhamdulillah saat ini Manajemen telah berhasil meningkatkan akreditasi menjadi B, ini adalah hasil dari perbaikan di semua aspek tridharma perguruan tinggi yang telah kami lakukan sebagai masukan dari hasil akreditasi sebelumnya," jelas Ketua Prodi Manajemen, Dr. (Cand) Asmini, SE., M.Si, rabu (1/6). Asmini mengaku bahwa hasil akreditasi ini banyak dipengaruhi oleh lulusan atau alumni STIE Lamappapoleonro yang mendapat respon bagus dari pengguna lulusan seperti dari kalangan indsutri dan pemerintahan.
Sementara itu, Ketua STIE Lamappapoleonro, Dr. Andi Adawiah, SE., MM. menyambut baik hasil membanggakan yang diperoleh Program Studi Manajemen, "Ini merupakan hasil dari perjuangan seluruh stakeholder kami, Yayasan, Dosen, Staf, dan Mahasiswa. Selain itu, bantuan alumni serta pengguna lulusan juga memberi kontribusi yang besar atas diperolehnya capaian ini, maka itu kami mengucapkan terima kasih yang sebesasr-besarnya atas bantuan semua pihak yang telah berkontribusi atas capaian ini." Jelas Andi Adawiah.
Dengan hasil ini, Program Studi Manajemen akan terus melakukan pembenahan dan perbaikan pada sektor-sektor yang dinilai masih lemah. "Tahun-tahun berikutnya kami akan fokus pada perbaikan dan peningkatan jumlah penelitian dan pengabdian, baik yang dilakukan oleh dosen maupun bersama-sama dengan mahasiswa, alhamdulillah sarana dan prasarana saat ini sudah sangat memadai," lanjut Asmini. Sebagai informasi, STIE Lamappapoleonro tahun ini baru saja meresmikan gedung baru berlantai empat yang berlokasi di Jl. Kesatria yang merupakan kawasan pendidikan di Kabupaten Soppeng.